Skip to main content

Kunjungan UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan Ke FMIPA UNY

Kunjungan UIN  Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Yogyakarta - Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Yogyakarta mendapatkan kunjungan dari UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan (UIN Syahada Padangsidimpuan) pada Rabu, 29 Mei 2024 di Ruang Sidang 2 FMIPA UNY. Pada kegiatan kali ini UIN Syahada Padangsidimpuan dihadiri oleh Wakil Direktur Pascasarjana, Dr. Zulhima, S.Ag, M.Pd. dan Koorprodi Magister Tadris Matematika, Dr. H. Suparni, S.Si., M.Pd., serta 11 Dosen lainnya. dan dari FMIPA UNY dihadiri oleh Prof. Dr. Dadan Rosana,, M.Si. selaku Dekan FMIPA UNY beserta jajarannya.

Tujuan dilaksanakannya kunjungan ini yaitu untuk meningkatkan mutu akreditasi program studi Tadris Matematika Program Magister UIN Syahada Padangsidimpuan dan penandatanganan MoA.  Adapun beberapa hal yang dibahas dalam kunjungan tersebut antara lain adalah mengenai aktivitas akademik dan non akademik, pengelolaan tracer study lulusan dan pengguna lulusan, dan tata kelola FMIPA. Dalam kunjungan tersebut FMIPA UNY juga turut menghadirkan komponen Unit Penjaminan Mutu (UPM) FMIPA UNY untuk turut membantu menjelaskan mengenai tata kelola unit penjaminan mutu di tingkat Fakultas dan Program Studi, standar jaminan mutu internal di tingkat Fakultas dan Program Studi, dan informasi lain yang berkaitan dengan penjaminan mutu. Harapannya hasil dari kunjungan tersebut dapat membantu dalam meningkatkan mutu akreditasi program studi Tadris Matematika Program Magister  UIN Syahada Padangsidimpuan.